Pages

esok pasti ada tapi esok belum pasti

Tuesday, April 18, 2017

MAKALAH EKONOMI ISLAM "TAFSIR AYAT DAN HADITS EKONOMI ZISWAF"



 MAKALAH EKONOMI ISLAM
"TAFSIR AYAT DAN HADITS EKONOMI ZISWAF"


Kata Pengantar

Puji syukur kehadirat Allah SWT yang telah memberikan kita berbagai macam nikmat, sehingga aktifitas hidup yang kita jalani ini akan selalu membawa keberkahan, baik kehidupan di alam dunia ini, lebih-lebih  lagi pada kehidupan akhirat kelak, sehingga semua cita-cita serta harapan yang ingin kita capai menjadi lebih mudah dan penuh manfaat.
Terima kasih sebelum dan sesudahnya kami ucapkan kepada  Dosen serta teman-teman sekalian yang telah membantu, baik bantuan berupa moril maupun materil, sehingga laporan analisis kelayakan bisnin ini dapat terselsaikan. Pada kesempatan ini kami ucapkan banyak terima kasih kepada Ibu Tulasmi SEI., MEI. selaku dosen pengampu mata kuliah Analisis Kelayakan Bisnis Dan Invetasi Islam yang telah memberikan bimbingan dan pengarahan.
Saya menyadari sekali, didalam penyusunan laporan analisis kelayakan bisnis ini masih jauh dari kesempurnaan serta banyak kekurangan-kekurangnya, baik dari segi tata bahasa maupun dalam hal pengkonsolidasian  kepada dosen serta teman-teman sekalian, yang kadangkala hanya  menuruti egoisme pribadi, untuk itu besar harapan kami jika ada kritik dan saran  yang membangun untuk lebih menyempurnakan laporan observasi kami dilain waktu. Semoga laporan  analisis kelayakan bisnis ang sederhana ini dapat memberi wawasan dan pemahaman yang luas kepada pembaca.



                                                Yogyakarta, 30 Desember 2015

                                                                                                                        Penulis

BAB I
PENDAHULUAN
Studi kelayakan merupakan salah satu mata kuliah (study) terapan yang bersifat aplikatif, Sedangkan yang dimaksud dengan studi kelayakan bisnis, sering disebut studi kelayakan proyek adalah penelitian tentang dapat tidaknya suatu proyek (biasanya merupakan proyek investasi) dilaksanakan dengan berhasil. Istilah “proyek” mempunyai arti suatu pendirian usaha baru atau pengenalan sesuatu (barang maupun jasa) yang baru ke dalam suatu produk yang sudah ada selama ini.

Pengertian keberhasilan bagi pihak yang berorientasi profit dan pihak non profit bisa berbeda. Bagi pihak yang berorientasi semata, biasanya mengartikan keberhasilan suatu proyek dalam artian yang lebih terbatas dibandingkan dengan pihak non profit, yaitu diukur dengan keberhasilan proyek tersebut dalam menghasilkan profit.

Sedangkan bagi pihak non profit (misalnya pemerintah dan lembaga non profit lainnya), pengertian berhasil bisa berujud misalnya, seberapa besar penyerapan tenaga kerjanya, pemanfaatan sumber daya yang melimpah ditempat tersebut dan faktor – faktor lain yang dipertimbangkan terutama manfaatnya bagi masyarakat luas. Semakin besar suatu proyek yang akan dijalankan, semakin luas dampak yang terjadi baik dampak ekonomis maupun sosial, sebaliknya semakin sederhana proyek yang akan dilaksanakan, semakin sederhana pula lingkup penelitian yang akan dilaksanakan. Namun sesederhana apapun baik secara formal maupun informal, sebaiknya penelitian kelayakan dilakukan sebelum proyek tersebut dilaksanakan.









BAB II
PEMBAHASAN

A.       Pengertian Analisis Kelayakan Bisnis
Analisis kelayakan bisnis adalah proses yang menentukan apakah ide bisnis entrepreneur dapat menjadi bisnis yang sukses. Sementara rencana bisnis merupakan alat perencanaan yang mengubah ide bisnis menjadi kenyataan. Rencana bisnis disusun berdasarkan studi kelayakan, tetapi memberikan gambaran yang lebih komprehensif dari pada studi kelayakan. Mengapa studi kelayakan tersebut diperlukan? Hal terpenting adalah untuk kebaikan kelangsungan kehidupan perusahaan di masa yang akan datang, dan agar tidak ada pihak-pihak yang merasa dirugikan dari terlaksananya sebuah usaha bisnis.
B.      Tujuan Analisis Kelayakan Bisnis

Tujuannya adalah untuk menentukan apakah suatu ide bisnis layak direalisasikan.  Analisis kelayakan bisnis dapat dikaji dari empat aspek utama, yaitu produk dan jasa, industry dan pasar, organisasi dan keuangan. Secara lebih lengkap, berikut ini merupakan beberapa tujuan yang ingin dicapai dari pelaksanaan sebuah Studi Kelayakan Bisnis :
1)      Menghindari kerugian
Analisa yang dilakukan melalui studi kelayakan bisnis tersebut tak lain untuk memperkirakan bagaimana kemungkinan untung ruginya sebuah perusahaan di masa yang akan datang. Jika di dalam analisa terdapat kerugian perusahaan yang kemungkinannya akan lebih besar, maka ada baiknya Anda berpikir ulang jenis usaha yang akan Anda pilih.

2)      Memudahkan pelaksanaan kerja
Adanya analisa akan membantu Anda dalam merealisasikan programprogram perusahaan. Anda bisa memilih kebijakan mana yang dirasa menguntungkan ataupun merugikan.
3)      Memudahkan perencanaan perusahaan
Analisa yang baik akan membantu Anda dalam merencanakan segala hal yang menyangkut dengan kegiatan perusahaan. Langkah dan program apa yang akan disusun akan menjadi lebih mudah dengan adanya studi kelayakan bisnis tersebut.
4)      Memudahkan dalam hal pengawasan
Kegiatan sebuah bisnis besar memerlukan proses pengawasan dari pihak yang berwenang seperti pemerintah misalnya. Adanya laporan analisa mengenai studi kelayakan sebuah bisnis akan menjadi panduan bagi pihak-pihak berwenang dalam hal melakukan pengawasan.
5)      Memudahkan proses pengendalian
Pengawasan dan pengendalian dalam operasi sebuah perusahaan besar perlu dilakukan secara berkesinambungan. Proses yang salah dari keduanya akan memberikan dampak buruk baik untuk kesehatan lingkungan maupun masalah sosial lainnya. Adanya studi kelayakan bisnis akan lebih memudahkan bagi pihak yang berwenang atau perusahaan terkait untuk melakukan pengawasan serta pengendalian.
C.       Tiga Tahap Studi Kelayakan Bisnis
Adapun, untuk melakukan studi kelayakan bisnis/usaha ini, setidaknya ada tiga tahapan yang harus dilalui, di antaranya:
  • Indentifikasi
Identifikasi dilakukan calon investor dengan cara melakukan pengamatan terhadap lingkungan bisnis untuk memperkirakan kesempatan dan ancaman yang mungkin terjadi pada usaha/bisnis, sehingga investasi bisa benar-benar tepat sasaran.

  • Penilaian
Analisa dan penilaian bisa dilakukan oleh calon investor dari beberapa aspek, seperti:
Aspek Pasar Dan Pemasaran, Aspek Keuangan, Aspek Ekonomi Dan Sosial, Aspek Hukum, Aspek Teknis Dan Produksi, Aspek Dampak Lingkungan, Aspek Lingkungan Industri, Aspek Manajemen Dan SDM,
        ·            Perumusan
Calon investor harus dapat menerjemahkan kesempatan investasi ke suatu rencana usaha yang konkret.

D.      Profil Warung Spesial Sambal
Waroeng SS resmi didirikan di tahun 2005, memiliki 3 orang karyawan awalnya, yang kini berubah menjadi 1.800 karyawan. Sebelas tahun sudah Waroeng SS berjualan di mana halangan rintangan dihadapi dengan sabar.
Setelah 7 tahun beroperasi, Warung Spesial Sambal telah berkembang dengan membuka gerai-gerai baru sebanyak 11 buah yang tersebar di Yogyakarta, 4 di Solo, Klaten, Bandung, 2 di Tangerang, Jakarta Timur, Depok, 4 di Semarang, Karanganyar , Cirebon, Magelang, Malang, Kediri dan Purwokerto (data sampai Mei 2009) untuk menjawab permintaan pelanggan dan memberikan layanan yang optimal bagi pelanggan yang lokasi tempat tinggalnya relatif jauh dari warung.
Dalam menjaga keunggulan yang ada, pemilik tetap mempertahankan identitas dan keunikan Waroeng Spesial Sambal “SS” dengan menciptakan standarisasi terhadap kualitas rasa sambal, ragam sambal yang disediakan, prosedur pelayanan, hingga yang bersifat fisik warung, meliputi interior warung, road sign, serta merek Warung Spesial Sambal “SS”.
Berdirinya Waroeng SS yang tidak lain berangkat dari hoby & kegemaran Pak Yoyok Heri Wahyono akan sambel. Dan ceritanya setelah mulai merasakan begitu kerasnya kehidupan & tuntutan kebutuhan hidup akhirnya Yoyok Heri Wahyono bersama temen-temennya mendirikan sebuah EO yang diberi nama InSEd production.
Berdirilah SS-01 berujud kakil ima di Jl. Kaliurang sebelah barat Grha Sabha Pramana UGM pada bulan Agustus 2002. Waroeng mulai setiap jam 5 sore sampai jam 10 malam bersama 5 orang teman-teman, juga melibatkan personil-personil InSEd yang perannya tidak bisa dilepaskan dari sejarah Waroeng SS.
Enam bulan kemudian dengan berbagai usaha yang keras menurut ukuran pak Yoyok Heri Wahyono akhirnya Waroeng SS mulai bisa diterima oleh masyarakat khususnya penggemar sambal di Jogja, dan selanjutnya dengan modal tekad baja, pantang surut, berani karena benar & hasrat untuk memenuhi kebutuhan hidup maka dibukalah Waroeng SS-02 di Condong Catur.
Khusus untuk Waroeng SS dalam hal yang namanya untung/laba ternyata tidaklah seindah apa kata orang, maksudnya banyak orang bilang bisnis makanan tuh untungnya bisa sampai 40an% dari omzet, tapi pak Yoyok Heri Wahyono sendiri tidak tahu kenapa hal itu sama sekali tidak berlaku di SS.
Padahal semua daya upaya & segenap kemampuan intelektual yang dimiliki sudah dicurahkan tapi tetap aja. Akhirnya pak Yoyok Heri Wahyono males mikirin lagi tentang angka-angka akhirnya mencoba untuk terus meyakini kalo angka-angka rejeki itu memang urusan Allah SWT, sedangkan kita hanyalah bertugas mengerjakan apa yang didepan kita dengan sebaik-baiknya yang kita bisa.
Terus sebagai pengejawatahan dari keyakinan itu maka pak Yoyok Heri Wahyono mencoba untuk secepatnya mengembangkan usaha ini yakni buka cabang lagi. Kemudian dari beberapa temen ada yang tertarik untuk patungan bikin cabang baru maka dari situ berdirilah Waroeng SS ke-3 di Seturan arah ke Babarsari.
Berikutnya menyusul yang ke-4 di Pandega Marta, terus yang ke-5 di Jalan Kaliurang km. 14. Selanjutnya selama kurang lebih 1,5 tahun keinginan untuk mendirikan Waroeng SS ke-6 kok susah kesampaian, rasanya ada saja masalah yang bikin Waroeng SS 6 itu gak jadi.
Bahkan pernah dah bayar kontrak tempat tapi akhirnya ga jadi juga. Sempet frustasi juga pak Yoyok Heri Wahyono waktu itu hingga akhirnya ada seorang teman bilang "ya udah gak Waroeng 6 nya dilompatin aja", jadi langsung bikin yang ke-7. Ternyata bener, yang ke-7 di Timoho dalam 2 bulan kemudian berdiri, menyusul yang ke-8 di Glagahsari. Dan seterusnya.

E.       Ada 7 Aspek Yang Di Analisis Oleh SS
Ø  Teknik Pasar dan Pemasaran
Teknik pemasaran yang dilakukan oleh warung Spesial Sambal sangat berbeda dengan yang dilakukan dengan kebanyakan perusahaan-perusahaan lain. Yang memang warung Spesial Sambal sangat menjunjung tinggi sebuah kesederhanaan, warung Spesial Sambal tidak terlalu banyak tersentuh oleh tekhnologi sebagaimana yang dilakukan oleh perusahaan lain. Yaitu hanya dengan cara cerita dari mulut ke mulut untuk memasarkan warung Spesial Sambal kepada para konsumen. Ketika asisten kepala cabang warung Spesial Sambal diwawancarai oleh penulis, kenapa tidak melakukan pemasaran dengan teknologi seperti Instagram atau dll ? dengan jawaban yang sangat sederhana, bahwa pemasaran yang dilakukan dari cerita satu orang ke orang lain lebih efektif dibandingkan melalui teknologi.

Untuk sasaran dari pemsaran warung Spesial Sambal ini tidak tertuju untuk satu kalangan saja, melainkan untuk semua kalangan masyarakat. warung Spesial Sambal berusaha untuk siapapun, masyarakat mana pun bisa menikmati dan makan di warung Spesial Sambal. Dengan kelebihan yang dimiliki oleh warung Spesial Sambal yaitu keramahan dari setiap para karyawannya, maka itu merupakan salah satu tekhnik pemasaran mereka. Sehingga satu orang yang makan di warung Spesial Sambal bisa menyebarkan cerita kepada teman-temannya.
Mengingat pendiri warung Spesial Sambal memulai usahanya dari bawah, maka yang diunggulkan dari karyawannya adalah memperlakukan semua konsumen yang datang dengan perilaku yang sama tidak memandang lapisan.

Ø  Aspek manajemen dan Sumber Daya Manusia
Manajemen merupakan alat untuk mencapai tujuan waroeng SS sendiri memiliki tujuan yaitu memenuhi kebutuhan konsumen terhadap makanan khas Indonesia dan inovatif yang dapat bersaing secara unggul di bidang kuliner. Tujuan kami dapat terlaksana dan tercapai karena adanya wadah atau tempat untuk melakukan kegiatan tersebut yang kami sebut dengan organisasi. Organisasi merupakan suatu proses kerja sama antara dua orang atau lebih dalam mencapai tujuan yang telah ditetapkan.
Organisasi dalam perusahaan kami merupakan organisasi formal, dimana segala kegiatan yang dilakukan terkoordinasi dan strukturnya tersusun secara tegas. Struktur organisasi kami menggambarkan tugas, wewenang, dan tanggung jawab masing-masing bagian. Bentuk dari struktur organisasi kami adalah organisasi lini. Berikut merupakan gambar dari struktur organisasi lini perusahaan kami.
Struktur Organisasi Dari Pusat
Rounded Rectangle: Pemilik Warung Spesial Sambal (Bapak Yoyo) 



 













Struktur Organisasi di Cabang
 









Sumber Daya Manusia yang digunakan oleh warung Spesial sambal ada standar-standar tertentu yang diterapkan. Namun kembali lagi, karena warung Spesial Sambal menjunjung tinggi kesederhanaan, maka SDM yang dipakai untuk karyawan pun tidak memerlukan riwayat pendidikan yang tinggi. Terkecuali di bagian-bagian yang terpenting di tingkat atas. Untuk SDM tingkat karyawan tidak di lihat dari sisi kepandaian.
Adapun persyaratan yang berlaku di warung Spesial Sambal untuk bagaian karyawan diantaranya ;
-         Lulusan SMA/tingkat sederajat.
-         Orang yang berniat bekerja.
Meskipun hanya 2 persyaratan di atas yang berlaku, tentunya warung Spesial sambal tidak sembarang memilih karyawannya. Ada beberapa kriteria yang harus memenuhi di bidang-bidang tertentu. Tahap-tahap dalam memilih karyawan di warung ini tidak jauh sama seperti di perusahaan-perusahaan lainnya. Diantaranya dengan menyerahkan berkas-berkas yang diperlukan, lalu wawancara. Dan diseleksi oleh warung Spesial Sambal. Untuk memberikan pemberian bekal kepada karyawan baru warung Spesial sambal mengadakan pelatihan untuk terjun langsung ke lapangan.
Untuk meningkatkan kualitas SDM yang lainnya, setiap minggunya mengadakan workshop dan dalam waktu 3minggu diadakan workshop semua warung diseluruh Indonesia.
Adapun fasilitas yang diberikan warung Spesial sambal kepada para karyawannya diantaranya adanya fasilitas Jamsostek untuk semua karyawan, pembiayaan perobatan karyawanpun tidak dibatasi. Dan yang menarik dari warung Spesial Sambal dari segi fasilitas untuk para SDM nya yaitu diberikan nya beasiswa bagi karyawan yang masih menjalani pendidikan. Dalam masalah perizinan sendiri untuk para karyawannya harus ada alasan yang kuat dan dilampirkan surat dokter jika sakit. Setelah alasan dan surat di acc, lalu langsung menghubungi pihak atasan.
Ø  Aspek Teknis Dan Produksi
a)    Proses pengolahan
Untuk operasional dari mulai pembelian bahan baku, memasak, pemesanan hingga complain konsumen warung Spesial Sambal cukup tertata.
Tekhnis pembelian bahan baku dibagian dapur ada dua (2) :
1.      Bahan mentah
Di warung Spesial sambal non area ada 1 dapur. Maka tugas dari dapur 1 ini adalah membeli bahan baku mentah sesuai kebutuhan untuk dapur warung-warung cabang.

2.      Bahan setengah jadi
Dari dapur 1 yang bertugas membeli bahan baku mentah, maka tugas dari dapur 2 ini adalah mengolah dari bahan baku mentah menjadi bahan setengah jadi untuk dikirim ke warung-warung cabang. Semua masakan yang menjadi kebutuhan setiap warung cabang, diolah/dimasak di dapur 1 terkecuali untuk sayu-sayuran langsung diolah/dimasak oleh dapur warung cabang itu sendiri. Meskipun sudah diterapkan system seperti ini, warung cabang masih kesulitan dalam pemesanan konsumen yang sangat banyak.

b)   Proses pemesanan makanan dari konsumen
Proses pemesanan yang dilakukan langsung ditempat tidak jauh dengan pemesanan-pemesanan makan di tempat makan lainnya. Dengan menulis menu lalu memberikan ke salah satu pelayan.
Sedangkan untuk pemesanan yang dilakukan tidak ditempat, warung special sambal tidak menyediakan box seperti kebanyakan warung makan yang lain, melainkan hanya menggunakan kertas minyak.
c)    Proses Komplain konsumen
1.    Jika masakan tidak memuaskan
Di warung Spesial sambal diterapkan system complain apabila salah satu masakan yang disajikan kurang memuaskan dalam hal rasa, maka masakan itu bisa diganti dengan yang baru sesuai dengan yang dikomplain konsumen.
2.    Untuk konsumen pemesan tidak ditempat
Bagi konsumen yang memesan masakan/makanan dari special sambal tidak ditempat, diberikan selembar kertas untuk complain yang disediakan oleh warung Spesial Sambal tersebut.
3.    Sms dan telepon complain
Warung special sambal juga menyediakan fasilitas complain melalui sms dan telepon. Dengan tahapan, konsumen bisa langsung sms atau telepon ke nomor yang dicantumkan.

Ø  Aspek Keuangan
Membangun Waroeng SS yang pertama (kaki lima) modalnya 9 juta dengan pinjaman saham, lanjut ke cabang yang kedua sekitar 14 juta, cabang yang ketiga 23 juta sampai 25 juta, dan hingga saat ini sudah mencapai 300 juta.
Saat ini target untuk omset dalam 1 tahun adalah 47 milyar dan seandainya tidak mencapai target maka akan dikenai konsekuensi bonus-bonus. Pendapat per hari : kurang kebih 9,5 juta.
Ø  Aspek Dampak Lingkungan(AMDAL)
Dalam menentukan tempat beroperasi Waroeng sepesial sambal memilih tempat yang sangat strategis dimana tempatnya di samping Jln. Kaliurang km. 12,5 (Jembatan Dusun Candi). Pemilihan tempat yang strategis ini sangat berpengaruh sehingga mudah dijangkau oleh para mahasiswa atau masyarakat sekitar.
Dalam aspek lingkungan waroeng spesial sambel juga sangat memperhatikan sekali limbah dari sisa makanan, karena jika limbah ini tidak terurus dengan baik maka akan sangat berdampak negatif pada masyarakat sehingga akan menganggu operasional dari SS. Untuk menjaga limbah-limbah tersebut SS mempunyai tempat penampungan tertentu untuk membuang limbah dari operasional setiap hari, kalau penampungan itu sudah penuh pimpinan cabang SS akan memberitahu ke kantor pusat SS untuk mengangkut limbah-limbah tersebut ke TPA (Tempat Pembuangan Akhir).
Ø  Aspek Sosial Dan  Ekonomi

Bagi masyarakat adanya investasi ditinjau dari aspek ekonomi adalah akan memberikan peluang untuk meningkatkan pendapatannya. Sedangkan bagi pemerintah dampak positif yang diperoleh adalah dari aspek ekonomi memberikan pemasukan berupa pendapatan baik bagi pemerintah pusat maupun pemerintah daerah setempat. Begitu juga dengan dampak positif dari aspek sosial bagi masyarakat. Secara garis besar dampak dari aspek sosial dan ekonomi yang ditimbulkan dari  Waroeng Spesial Sambal adalah sebagai berikut :

1)      Adanya perubahan demografi melalui :
Perubahan komposisi tenaga kerja baik tingkat partisipasi angkatan kerja maupun tingkat pengangguran. Dengan adanya usaha ini, maka kami dapat meningkatkan partisipasi angkatan kerja dan juga menurunkan tingkat pengangguran yang ada di kota Yogya.  

2)      Dapat meningkatkan ekonomi rumah tangga melalui:
·            Meningkatnya pendapatan keluarga. Waroeng Spesial Sambal memperkerjakan 1.800 tenaga kerja, maka secara tidak langsung dapat dikatakan bahwa kami meningkatkan pendapatan 1.800 keluarga yang tentu saja akan memberikan pengaruh positif pada keluarga tersebut dan hal-hal ekonomi yang berkaitan dengan keluarga tersebut.
·            Tersedianya jumlah dan ragam makanan di masyarakat, sehingga masyarakat memiliki banyak pilihan untuk jenis makanan yang diinginkan terutama makanan khas Indonesia. Banyaknya jenis masakan pada akhirnya akan meningkatkan persaingan, sehingga para produsen berusaha untuk meningkatkan mutu produk, harga yang kompetitif, dan lain-lain, sehingga hal ini juga akan berpengaruh terhadap harga jual di pasaran.
·            Membuka kesempatan kerja bagi masyarakat sekaligus mengurangi pengangguran. Dalam unit usaha ini, kami memberikan kesempatan kerja pada 1.800 orang.

3)      Menggali, mengatur, dan menggunakan ekonomi sumber daya alam melalui:
Menggunakan produk pangan lokal. Terutama hasil ternak dan kebun daerah Yogya khususnya. Seperti ikan lele, nila, ayam dan sayur-sayuran segar yang menjadi bahan baku utama masakan yang di sajikan oleh Waroeng Spesial Sambal.

4)      Meningkatkan perekonomian Pemerintah lokal melalui:
·            Menambah peluang dan kesempatan kerja serta berusaha bagi masyarakat Kota Yogya khususnya. Dengan terciptanya kesempatan kerja maka akan mengurangi pengangguran yang ada, apabila semakin berkurang di Kota Yogya maka secara tidak langsung kondisi tersebut meningkatkan perkonomian dari Kota Yogya itu sendiri.
·            Pemerataan pendistribusian pendapatan. Dengan memberi kesempatan kerja pada mereka yang menganggur, maka usaha ini telah membantu meratakan dsitribusi pendapatan. Selain itu kerja sama yang kami jalin dengan beberapa petani sayur dan peternak ikan ataupun ayam serta buah-buahan yang lain juga dapat meningkatkan pendapatan mereka yang kemudian juga berdampak pada pemerataan pendistribusian pendapatan.
·            Peningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD). Setiap usaha pasti akan memberikan kontribusi kepada daerah lokasi dari usaha tersebut. Begitu juga unit usaha Waroeng Spesial Sambal yang memberikan kontribusi pada PAD Kota Yogya.

Ø  Aspek Lingkungan Industri

Seiring berkembangnya usaha kuliner SS ini maka, semakin banyaknya pesaing dengan usaha yang sejenis baik konsep maupun teknisnya. Walaupun SS telah dikenal dan populer tetapi tetap saja hal ini menjadi perhatian internal SS.

Dengan mengembangkan keunggulan yang kompettif yaitu menonjolkan ciri khas SS dengan konsep kesederhaan mulai dari tempat (warungnua) dan juga makanan yang di tawarkan. Disamping itu juga SS tidak mengabaikan rasa masakan yang menjadi fokus utama yang di sertai harga yang terjangkau.

SS menilai pesaing sebagai penggerak semangat untuk tetap mempertahankan eksistensi SS dan mengembangkannya dengan lebih lagi. Selain itu pesaing juga di anggap sebagai cerminan bahwa konsep usaha yang SS pilih adalah usaha yang  mampu memancing timbulnya pengusaha-pengusaha baru untuk terjun kedunia wirausaha. 

Lingkungan tenaga kerja juga di manage dengan baik. SS juga mempekerjakan mahasiswa yang masih aktif kuliah asalkan komitmen dan disiplin. SS juga memberikan pelatihan kepada para karyawannya demi perbaikan dan kemajuan usanya.


F.     Analisis SWOT
Strength (Kekuatan)
·        Memberikan pelayanan yang terbaik dan kepuasan terhadap para konsumen
·        Mempertahankan kesederhanaan postur bangunan yang tidak mencolok
·        Memikat konsumen dengan cita rasa dan harga terjangkau khususnya di kalangan mahasiswa
·        Fokus dan konsisten di sambal, sampai saat ini kami memiliki 32 jenis sambal dengan 27 menu sambal utama, sambal-sambal tersebut merupakan sambal tradisi (sudah ada sejak jaman dulu).
Weakness (Kelemahan)
·        Belum digunakannya tekhnologi diterapkan di warung Spesial Sambal
·        Masih kurangnya system memasak yang tepat dan cepat, sehingga menimbulkan banyak complain dari para konsumen
Opportunity (Peluang)
·        Lokasi yang strategis menjadikan masyarakat agar mudah menemukannya
·        Dengan memiliki brand yang sudah cukup luas dan terkenal ingin memperluas jangkauan Waroeng SS di setiap daerah.
·        Harga yang terjangkau oleh seluruh lapisan masyarakat
Threat (Ancaman)
·        Adanya persaingan dengan warung citarasa yang pedas yang lebih modern.





























BAB III
PENUTUP
Studi kelayakan merupakan penilaian yang menyeluruh untuk menilai keberhasilan suatu proyek. Keberhasilan proyek memiliki pengertian yang berbeda antara pihak yang berorientasi laba dan pihak yang tidak berorientasi laba semata. Namun demikian semua ditujukan untuk mencapai keberhasilan dalam industrialisasi. Industrialisasi memiliki manfaat-manfaat yang bisa diambil suatu negara.

Sebaliknya industrialisasi bisa gagal karena kesalahan-kesalahan yang dilakukan oleh negara yang bersangkutan. Studi kelayakan proyek harus dilakukan untuk mengurangi kemungkinan terjadinya kesalahan-kesalahan dalam industrialisasi suatu negara. Jadi tujuan dilakukannya studi kelayakan adalah untuk menghindari keterlanjuran penanaman modal yang terlalu besar untuk kegiatan yang ternyata tidak menguntungkan.


No comments:

Post a Comment